Rechercher dans ce blog

Wednesday, February 27, 2019

Mulia Sekali, Pasangan Ini Sulap Area Penuh Sampah Jadi Taman Bermain

Suara.com - Mulia Sekali, Pasangan Ini Sulap Area Penuh Sampah Jadi Taman Bermain.

Apa yang ada di pikiran Anda ketika melihat lahan penuh sampah? Selain jijik, pasti tak ingin mendekat. Tetap berbeda dengan seorang lelaki Malaysia.

Belum lama ini aksinya bikin heboh dunia maya. Seorang lelaki di Malaysia mengubah tempat pembuangan sampah menjadi taman bermain.

Dilansir dari laman World of Buzz, lelaki usia 60 tahun itu yang bernama Tan Ching Swee awalnya muak melihat gunungan sampah di kawasan tersebut. Ia tak tahan melihat kotoran dan barang bekas menumpuk.

Guna mengakhiri itu semua, lelaki itu memutuskan membersihkan seluruh sampah di lahan tersebut dan mengubahnya menjadi tempat bermain anak-anak.

Kreatifnya, taman bermain di Johor itu hampir seluruhnya menggunakan barang bekas yang sudah tidak terpakai. Lebih unik lagi, taman itu berhasil menarik perhatiann banyak wisatawan, tak terkecuali dari Singapura, Hong Kong hingga Amerika Serikat untuk berkunjung.

Taman bermain bekas tumpukan sampah itu kini dijuluki dengan sebutan DIY Playground. Di taman itu terdapat beberapa wahana bermain, mulai dari kapal bajak laut, ayunan, hingga mobil-mobilan.

Tak lupa, lelaki Tan Ching Swee membuat panggung kecil untuk anak-anak agar bisa melakukan berbagai kegiatan. Kini, DIY Playground ramai dikunjungi masyarakat sekitar, wisatawan dan menjadi pusat kegiatan.

Banyak yang tak mengira lahan bekas pembuangan sampah dan barang bekas tersebut bisa menjadi tempat menarik. Soal keamanan, kalian tak perlu khawatir karena Tan selalu memeriksa wahana dan peralatan setiap hari. Tak sedikit orang-orang yang peduli dan menyumbangkan barang lama mereka kepada DIY Playground.

''Saya mengeluarkan 6.000 ringgit Malaysia (Setara dengan Rp 20 juta) dari uang saya sendiri untuk memperbaiki semua barang ini selama bertahun-tahun,'' ungkap Tan.

Di malam hari DIY Playground ini juga sering dijadikan tempat berkumpul dan mengobrol para lansia.

Tan juga membuka bisnis kecil di DIY Playground bersama sang istri. Mereka membuka kios kecil yang menjual makanan Thailand seperti daging panggang, mie, hingga tom yam.

Wah tidak bergelimang harta tapi pasangan ini mau menyulap area penuh sampah jadi taman bermain, mulia sekali.(Arendya Nariswari)

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

Mysterious noise irking Tampa residents may be fish mating loudly: 'Pretty uncommon phenomenon' - New York Post

Residents of Tampa, Florida have reported hearing strange noises coming from the bay for years, and now scientists believe it may be fish ...

Postingan Populer