Suara.com - Jika Anda ingin tahu lebih banyak tentang pasangan Anda, jangan melihat jauh ke matanya. Perhatikan apa yang ada di piringnya atau bagaiman pasangan Anda makan.
Dari menu apa yang mereka pilih, sampai seberapa cepat atau lambat mereka makan. Ya, ini bisa bercerita tentang banyak hal tentang orang tersebut. Penasaran ingin tahu lebih banyak? Berikut penjelasan yang dilansir dari Times of India.
1. Makan dengan lambat
Jika pasangan Anda membutuhkan waktu lebih lama untuk makan dan selalu sebagai orang terakhir yang menyelesaikan makannya, maka anggap diri Anda beruntung. Mengapa? Karena orang dengan kebiasaan makan seperti itu diyakini sebagai orang yang percaya diri dan tenang.
2. Makan dengan cepat
Penelitian menunjukkan bahwa mereka yang makannya cepat termasuk orang yang berambisi, berorientasi pada tujuan dan selalu mencari sesuatu yang baru. Mereka selalu memiliki energi yang tinggi, tapi terkadang tidak sabar. Energinya yang tinggi juga bisa cukup mengejutkan di ranjang!
3. Pemilih makanan
Mereka yang pemilih dalam makanan, tidak suka keluar dari zona nyamannya dan tidak mau bereksperimen dengan makanan yang mereka makan. Studi menyiratkan orang seperti itu pada umumnya adalah pasangan yang cemas dan merasa khawatir atas hal-hal kecil, karena cenderung merenungkan masalah untuk waktu yang lama.
4. Makan apa saja
Jika pasangan Anda meminta hidangan yang tidak ada di buku menu dan suka bereksperimen dengan makanan, pasti adalah seorang petualang dalam hal makanan. Orang-orang seperti itu adalah orang yang suka mengeksplorasi hal-hal baru. Terkadang, mereka mengharapkan pasangan untuk mengikutinya juga.
No comments:
Post a Comment