Suara.com - Bagi kaum Hawa di zaman modernisasi seperti sekarang, merawat kulit seperti sudah menjadi 'kewajiban'. Namun, perawatan kulit juga sejatinya butuh dilakukan kaum Adam.
Hal itu disampaikan dr. Srie Prihianti Gondokaryono SpKK dalam sebuah peluncuran Sabun Muka Cair Nivea Man di Jakarta, Selasa (5/9/2017).
Menurutnya, kulit wajah lelaki mengandung kelenjar minyak aktif 15 persen lebih banyak dibanding kaum perempuan karena dipengaruhi oleh hormon seks androgen.
"Itu sebabnya kulit wajah lelaki cenderung lebih berminyak dibandingkan perempuan. Kalau tidak dirawat nanti kotoran dan debu bis menempel di wajah yang berminyak lalu menyumbat pori dan menyebabkam jerawat," ujarnya.
Untuk mengatasi produksi minyak berlebih di wajah lelaki, dr. Srie mengatakan, lelaki juga membutuhkan produk skin care dasar.
Pertama kata dia, dimulai dengan produk pembersih wajah yang disesuaikan dengan tipe wajah.
"Paling tidak dua kali sehari cukup, saat mandi. Tapi kalau aktivitasnya banyak di luar dan terpapar polusi serta debu bisa lebih sering lagi mencuci wajah. Jadi setelah beraktivitas langsung cuci muka agar debu dan kotoran tidak menempel," jelas dr. Srie.
Selanjutnya, agar kulit wajah tidak kering, lelaki juga sebaiknya menggunakan pelembab. Hal ini untuk mencegah iritasi yang mungkin terjadi saat kulit kering.
"Kemudian jangan lupa gunakan sunscreen atau tabir surya apalagi banyak laki-laki yang kerjanya di lapangan yang tersengat sinar matahari sehingga untuk meminimalisir efek buruk sinar UV harus pakai tabir surya," tambahnya.
Sederet tahap perawatan wajah ini kata dr. Srie tak hanya dapat mendukung penampilan lelaki, tapi juga menjaga integritas kulit sehingga fungsinya bisa berjalan optimal. Lelaki pun lebih percaya diri dalam mengukir prestasi.
No comments:
Post a Comment