Rechercher dans ce blog

Monday, April 16, 2018

Tercemar Salmonella, Amerika Menarik Peredaran 200 Juta Telur

Suara.com - Hampir 207 juta telur dari sebuah peternakan di North Carolina, Amerika Serikat, diduga tercemar oleh bakteri Salmonella braenderup dan ditarik peredarannya setelah menyebabkan 22 orang jatuh sakit, demikian dikatakan Badan Makanan dan Obat Amerika Serikat (Food and Drug Administration) seperti dilansir dari situs Food Safety News.

Ini adalah penarikan terbesar telur ayam di AS sejak tahun 2010. Dilaporkan bahwa Salmonella braenderup merupakan organisme yang dapat menyebabkan infeksi serius dan berakibat fatal pada anak-anak, orang sakit, atau orang lanjut usia yang memiliki sistem kekebalan tubuh lemah.

Telur tercemar ini didistribusikan dari peternakan di Hyde County, North Carolina, dan menjangkau konsumen di negara-negara bagian Colorado, Florida, New Jersey, New York, Carolina Utara, Pennsylvania, Carolina Selatan, Virginia, dan West Virginia melalui toko ritel dan restoran.

FDA menyarankan para konsumen di AS untuk tidak makan telur yang ditarik dari peternakan ini. Dikatakan bahwa orang sehat yang terinfeksi Salmonella braenderup dapat mengalami demam, diare, mual, muntah, dan sakit perut. Dalam keadaan yang jarang, infeksi Salmonella braenderup dapat menyebabkan organisme masuk ke aliran darah dan menghasilkan penyakit yang lebih parah seperti infeksi arteri, endokarditis, dan artritis.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

Mysterious noise irking Tampa residents may be fish mating loudly: 'Pretty uncommon phenomenon' - New York Post

Residents of Tampa, Florida have reported hearing strange noises coming from the bay for years, and now scientists believe it may be fish ...

Postingan Populer