Rechercher dans ce blog

Thursday, June 7, 2018

10 Amunisi Anti Bosan Menghadapi Macet Parah Saat Mudik

Suara.com - Mudik atau pulang kampung jadi tantangan sendiri bagi pemudik di Indonesia. Pasalnya, bukan saja harus menempuh perjalanan jauh, tetapi juga harus menghadapi macet parah yang berlangsung belasan jam karena padatnya arus lalu-lintas. Nah, bagi kamu yang akan mudik Lebaran tahun ini, sebaiknya bekali diri dengan berbagai amunisi untuk mengatasi bosan selama di perjalanan. Jangan sampai perjalanan mudik jadi bencana karena macet.

Mendengarkan musik
Sebelum mudik, siapkan playlist lagu-lagu favoritmu di iPod atau ponsel. Siapkan yang banyak, ya. kalau perlu, siapkan beberapa genre musik sekaligus, supaya kalau bosan kamu bisa putar genre musik yang lain.

Main game
Kalau kamu punya gadget lebih dari satu, siapkan satu gadget khusus untuk main game. Kamu bisa main mobile legend, AOV, LOL, PUBG Mobile, atau game apa saja yang kamu suka. Jang lupa siapkan juga power bank, ya.

Baca buku
Perjalanan mudik jadi kesempatan buat kamu untuk menyelesaikan buku-buku bacaan yang selama ini terabaikan. Selama di jalan, kamu bisa baca buku sepuasnya sampai habis.

Tidur
Lelah membaca buku, saatnya kamu tidur. Tapi, tips ini khusus untuk kamu yang tidak mengemudi, ya. Kalau kamu nyetir sendiri, pastikan bawa supir cadangan supaya bisa gantian kalau mengantuk.

Ngemil
Meski dalam suasana puasa, kamu harus tetap bawa camilan untuk perjalanan malam hari atau setelah berbuka puasa.

Foto-foto
Ketika jalanan macet, tidak ada salahnya kamu turun dari mobil sebentar sekadar untuk foto-foto. Kamu bisa foto selfie, foto suasana macet, atau aktivitas penduduk di sekitarmu.

Menikmati pemandangan
Letakkan ponsel, turun sejenak dari mobil saat lalu lintas tak ada pergerakkan sama sekali, kemudian nikmati indahnya pemandangan alam di sekelilingmu. Jarang-jarang, kan, kesempatan seperti ini.

Buka medsos
Buka media sosial memantau lini masa dan update status teman-teman, tak pernah gagal untuk menghibur di kala terjebak macet.

Chatting
Kalau bosan sudah semakin parah, cari teman untuk diajak chat. Atau, 'paksa' saja pacarmu untuk menemani meski hanya lewat chatting. Kalau cuma bilang 'kangen' saja, sih, kayaknya nggak sampai bikin puasa batal, deh.

Ngobrol
Macet jadi saat tepat untuk ngobrol banyak bersama keluarga yang ikut mudik bareng kamu. Apa saja yang bisa diobrolin? Banyak, mulai dari soal pekerjaan, hobi baru, pengalaman baru, dan banyak lagi.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

Mysterious noise irking Tampa residents may be fish mating loudly: 'Pretty uncommon phenomenon' - New York Post

Residents of Tampa, Florida have reported hearing strange noises coming from the bay for years, and now scientists believe it may be fish ...

Postingan Populer