Suara.com - Di bulan Ramadan ini, mal jadi tujuan banyak orang untuk sekadar ngabuburit, buka puasa, hingga belanja kebutuhan Lebaran. Nah, agar urusan ibadah tetap lancar, sejumlah mal memfasilitasi pengunjungnya dengan tempat ibadah atau musala yang nyaman. Salah satunya Pacific Place.
Mal yang berada di kawasan SCBD, Jakarta Selatan ini menempatkan musalanya di lantai 2. Anda bisa dengan mudah menemukan musala di mal ini karena ditandai dengan lorong dan lampu yang cukup elegan. Setelah memasuki lorong, ada resepsionis di sisi sebelah kanan yang disiapkan untuk memberikan pelayanan bagi pengunjung, baik untuk penitipan sepatu maupun penggunaan loker penyimpanan barang. Jadi, sebanyak apapun belanjaan Anda, tak perlu repot membawanya ke dalam musala.
Seperti musala umumnya, ruangan untuk salat dipisah antara lelaki dan perempuan. Musala ini juga menyediakan tempat wudhu yang cukup banyak, yang diharapkan bakal menghindari antrean saat jam salat tiba.
Di musala perempuan, tersedia mukena yang tergantung rapi dan berbau harum, yang bisa Anda gunakan jika tak membawa mukena pribadi.
Musala yang didesain elegan dengan dominasi unsur kayu ini dialasi hamparan karpet tebal dan empuk, yang bikin Anda betah dan nyaman berlama-lama di sana.
Selama bulan Ramadan ini, musala di Pacific Place juga mengadakan berbagai kegiatan, mulai dari kajian rutin Senin hingga Kamis setelah zuhur, buka puasa bersama dengan menyediakan takjil setiap hari, salat tarawih, hingga santunan anak yatim.
No comments:
Post a Comment