Rechercher dans ce blog

Monday, July 2, 2018

4 Hal Ini Kerap Dipalsukan Perempuan saat Kencan Pertama

Suara.com - Kencan pertama jadi momentum penting bagi perempuan untuk menarik perhatian lelaki yang disukainya. Jadi, wajar bila perempuan ingin terlihat cantik, baik, mengagumkan, dan memberi kesan sederet hal-hal positif lainnya. Dan, perempuan rela melakukan berbagai cara untuk mengesankan hal itu, salah satunya dengan bersikap palsu.

Lantas, kepalsuan apa saja yang sering dilakukan perempuan saat kencan pertama? Dilansir dari Popsugar, ini dia daftar kepalsuan perempuan yang paling sering dilakukan saat kencan pertama.

Pura-pura cuek
Sikap cuek, pura-pura tidak butuh, dan berlagak tidak tertarik sering ditunjukkan perempuan saat kencan pertama. Maka jangan terkejut kalau melihat perempuan tidak ramah, pura-pura tidak mau menunggu dan menghabiskan waktu lama dengan teman kencannya, bahkan ada yang sengaja membatalkan janji kencan pertama. Itu cara mereka menarik perhatian dan menguji antusias lelaki.

Diet
Jarang perempuan akan memesan steak atau makanan berat lain saat makan malam di kencan pertama. Mereka akan memilih salad atau tidak makan sama sekali. Ini bukan berarti mereka sedang diet atau tidak suka makan banyak, tetapi perempuan sudah makan kenyang dari rumah, atau mereka akan makan lagi usai kencan. Tujuannya, ya supaya tidak dianggap rakus oleh teman kencan.

Berlagak sudah move-on
Mungkin perempuan masih suka memikirkan sang mantan dari cinta masa lalunya, tapi mereka tidak bakalan menunjukkan hal itu di depan teman kencan barunya. Perempuan akan bersikap seolah-olah dirinya baik-baik saja dan sudah move-on. Bisa jadi mereka juga belum siap untuk kencan, sebab patah hati membuatnya sangat hancur.

Keibuan
Perempuan akan menunjukkan sikap keibuan di hadapan teman kencan barunya. Mereka ingin dinilai sebagai perempuan yang pintar memasak dan sangat menyayangi anak-anak. Bila saat kencan pertama mereka menunjukkan sikap ramah dan antusias menyapa anak-anak di sekitar, mungkin pemandangan seperti itu tak akan terlihat pada kencan kedua dan seterusnya.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

Mysterious noise irking Tampa residents may be fish mating loudly: 'Pretty uncommon phenomenon' - New York Post

Residents of Tampa, Florida have reported hearing strange noises coming from the bay for years, and now scientists believe it may be fish ...

Postingan Populer