Suara.com - Seorang lelaki asal Cina kedapatan menelan sendok sepanjang 20 cm lebih. Kejadiannya berawal saat lelaki asal Xinjiang itu mengutarakan ide gila saat mabuk.
Katanya, ia dapat menelan sendok dan mengeluarkannya kembali. Sayangnya, ide tersebut tidak sesuai rencana, sendok malah tersangkut di tenggorokan.
Kejadian berlalu sejak setahun lalu dan si lelaki merasa dapat tetap makan serta minum secara normal. Jadi, ia tidak berniat untuk pergi ke dokter dan meminta bantuan.
Sampai akhirnya belum lama ini, ia merasakan sakit di dada setelah dadanya ditonjok oleh seseorang.
Ia pergi ke Rumah Sakit Umum Meikuang dan secara santai mengatakan bahwa ada sendok tersangkut di tenggorokannya selama setahun terakhir.
"Itu sangat mengagetkan. Saya tidak pernah melihat hal seperti ini. Saat kami bersedia merawatnya, tenggorokannya sudah terinfeksi," kata Dr Yu Xiwu dalam statementnya.
Setelah berdiskusi metode apa yang paling baik, para dokter di rumah sakit memutuskan untuk mengeluarkan sendok lewat mulut.
Pasien dibuat tidak sadar dan tim dokter menghabiskan waktu selama dua jam untuk mengeluarkan benda dengan panjang 20 cm dengan alat endoskopi.
Kini, lelaki tersebut dalam keadaan baik-baik saja dan akan segera pulih. [Odditycentral]
No comments:
Post a Comment