
Suara.com - Sebelum naik maspakai, penumpang sering kali tidak tahu apa-apa yang tidak boleh dibawa ke dalam pesawat , alhasil harus berurusan dengan petugas dengan ditahannya barang tersebut atau membahayakan penumpang lain saat di pesawat.
Seperti halnya insiden power bank meledak di dalam pesawat maskapai Royal Brunei Airlines beberapa hari lalu, hal itu sempat membuat geger publik.
Meski tidak sampai menimbulkan kebakaran besar atau berakibat fatal, insiden tersebut cukup membuat panik karena kabin pesawat sempat dipenuhi asap.
Beruntung, awak kabin yang bertugas saat itu lekas memadamkan sumber kebakaran.
Adapun power bank dengan kapasitas di bawah 100 Wh akan diperbolehkan, kapasitas 100-160 Wh harus mendapat persetujuan dari maskapai terkait, dan di atas 160 Wh dilarang keras untuk masuk kabin.
Selain power bank dengan kapasitas tertentu, ini benda yang tidak boleh dibawa masuk ke kabin pesawat dirangkum Suara.com.
Membawa cairan lebih dari 100 ml
Para penumpang pesawat terbang tidak boleh membawa cairan lebih dari 100 ml per kemasan ke dalam bagasi kabin. Pengecualian untuk penumpang yang membawa membawa makanan bayi ataupun obat-obatan yang dikonsumsi selama penerbangan, termasuk makanan diet khusus seperti bagi penderita diabetes yang boleh dibawa selama melakukan perjalanan via udara. Kemudian, untuk para wanita, sebaiknya peralatan-peralatan kosmetik anda yang berbentuk cairan, sabun, sampo, dan peralatan mandi lainnya (termasuk parfum) ditaruh ke dalam koper untuk disimpan ke dalam bagasi check in.
Produk yang susu
Produk yang dihasilkan dari hewan umumnya memiliki bakteri yang mudah menginfeksi. Oleh karena itu, maskapai penerbangan Indonesia melarang keras para penumpang pesawat untuk membawa susu segar, daging segar, dan produk dari susu semisal keju.
Segala bentuk senjata dan benda tajam
Segala bentuk senjata tajam memang sudah lama dilarang dibawa masuk ke dalam pesawat.
Benda-benda berbahan gas
Setiap penumpang pesawat terbang juga wajib menghindari untuk membawa barang-barang yang memiliki kandungan gas, seperti gas kimia oksigen, aerosol, cat semprot, dan benda-benda lain yang terkandung bahan gas.
Alat tumpul yang dapat menyebabkan potensi cidera
Meski bukan seperti benda tajam yang berbahaya, penumpang pesawat tidak boleh membawa benda-benda tumpul seperti pemukul baseball, tongkat bilyar, dayung, pentungan, tongkat golf, kail pancing, skateboard, dan berbagai perlengkapan bela diri yang menyebabkan potensi cidera bagi penumpang lainnya ke dalam kabin pesawat.
Jadi jangan coba-coba bawa benda di atas kalau tidak mau berurusan dengan petugas maskapai atau membahayakan penumpang lain di pesawat.
No comments:
Post a Comment