Rechercher dans ce blog

Saturday, February 8, 2020

Pengemudi Usulkan Tarif Ojek Online Naik, Grab Buka Suara - Tempo

TEMPO.CO, Jakarta - PT Grab Indonesia buka suara terkait mencuatnya usulan kenaikan tarif ojek online zona Jabodetabek oleh mitra pengemudi. Head of Public Affairs Grab Indonesia Tri Sukma Anreianno mengatakan telah mendengar wacana tersebut dan menyerahkannya kepada pemerintah selaku regulator.

"Kami memahami ada faktor-faktor baru yang menjadi pertimbangan kebijakan pemerintah terkait regulasi ojek online," ujarnya dalam pesan tertulis yang diterima Tempo pada Sabtu, 8 Februari 2020.

Tri percaya bahwa pembahasan di level pemerintah terkait usulan itu akan mempertimbangkan pelbagai variabel. Khususnya untuk menjaga keseimbangan antara sisi penawaran dan permintaan. Lebih lanjut, ia berharap pemerintah akan melibatkan semua pihak dalam membuat keputusan anyar terkait evaluasi tarif.

Menurut Tri, Grab Indonesia selaku aplikator akan menghormati aturan yang ditetapkan regulator. Namun, ia meminta kebijakan itu memberikan dampak positif.

"Terutama kepada seluruh pemangku kepentingan, baik mitra pengemudi maupun pelanggan di Indonesia," ucapnya.

Asosiasi pengemudi ojek online wilayah Jabodetabek sebelumnya mengusulkan kenaikan diberlakukan untuk tarif batas bawah atau TBB. Besaran kenaikan yang diusulkan ialah Rp 2.500 dari sebelumnya Rp 2.000 per kilometer.

Pengemudi mendesak tarif ojek online naik lantaran upah minimum provinsi atau UMP 2020 meningkat. Selain itu, terjadi kenaikan iuran premi BPJS Kesehatan.

Direktur Jenderal Perhubungan Darat Kementerian Perhubungan Budi Setiyadi memastikan usulan ini akan lebih dulu dibahas oleh pemerintah bersama tiga aplikator, yaitu Grab Indonesia, Gojek, dan Maxim. Kemenhub juga akan meminta pertimbangan dari YLKI yang mewakili suara konsumen.

"Kami harus dikusi, kalau naik tarif dampaknya seperti apa di masyarakat," ujarnya.

FRANCISCA CHRISTY ROSANA

Let's block ads! (Why?)



"suara" - Google Berita
February 08, 2020 at 02:16PM
https://ift.tt/2H7EQMi

Pengemudi Usulkan Tarif Ojek Online Naik, Grab Buka Suara - Tempo
"suara" - Google Berita
https://ift.tt/2QI8pbK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

Mysterious noise irking Tampa residents may be fish mating loudly: 'Pretty uncommon phenomenon' - New York Post

Residents of Tampa, Florida have reported hearing strange noises coming from the bay for years, and now scientists believe it may be fish ...

Postingan Populer