Suara.com - Instagram kembali berinovasi dengan memperkenalkan fitur barunya yang diberi nama Co-watching. Melalui Co-Watching, teman pada video chat bisa melihat postingan yang telah di-like maupun yang disimpan.
Dalam blog resminya, Instagram mengatakan bahwa peluncuran Co-watching dipercepat seiring diterapkannya social distancing di banyak negara.
"Kami memutuskan untuk segera menyediakan sehingga kami bisa menawarkan lebih banyak cara bagi orang untuk berkumpul sekarang," tulis juru bicara Instagram.
Sebelumnya, pengujian fitur Co-watching Instagram ini pertama kali diungkap pada April 2019 oleh salah satu peneliti Instagram, Jane Manchun Wong. Namun saat itu, ia belum bisa memastikan kapan peluncuran fitur ini.
Saat ini, fitur Co-watching sudah tersedia untuk pengguna global, kecuali di Amerika Serikat. Fitur Co-watching dapat diakses oleh siapa saja yang berpartisipasi dalam video chat di Instagram.
Untuk menggunakan fitur Co-watching, pengguna hanya perlu mengetuk ikon video kamera yang terletak di sudut kanan atas Direct Message. Setelah pengguna masuk ke video chat, ikon foto akan muncul di sudut kiri bawah layar untuk mengakses fitur Co-sharing.
Selanjutnya, ia dapat memilih dari foto dan video Instagram yang disukai dan bookmark, serta postingan yang disarankan untuk dibagikan dengan grup yang sedang video chatting.
"suara" - Google Berita
March 25, 2020 at 10:04PM
https://ift.tt/2QLc2OT
Covid-19 Paksa Orang Berdiam di Rumah, Instagram Luncurkan Co-watching - Suara.com
"suara" - Google Berita
https://ift.tt/2QI8pbK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update
No comments:
Post a Comment