Rechercher dans ce blog

Monday, April 27, 2020

Alhamdulillah, Tak Ada Lagi Kasus Corona Baru di Bekasi Sejak 22 April - SuaraJabar.ID

SuaraJabar.id - Juru Bicara Percepatan Penanganan COVID-19 Kabupaten Bekasi Alamsyah mengklaim belum ada lagi penambahan kasus pasien Corona (Covid-19) di Bekasi.

Alamsyah seperti dikutip Suara.com dari Ayojakarta menyampaikan, berdasarkan data, virus Corona nihil ditemukan dari Rabu (22/4/2020) hingga Sabtu (25/4/2020) pekan lalu.

"Mudah-mudahan tidak ada penambahan (kasus positif Covid-19) yang signifikan lagi ke depan. Ini harapan kita semua ingin seperti itu,” katanya.

Meski demikian, Alamsyah tak ingin lengah. Pihaknya masih terus melakukan screening baik melalui rapid test maupun swab test kepada warga berstatus ODP maupun yang berkontak erat dengan PDP Positif.

"Kami lakukan pengujian kepada 50 orang per harinya baik rapid test maupun swab test untuk men-screening penyebaran Kasus di Kabupaten Bekasi ini,” ujarnya.

“Dari hasil tes tersebut sejauh ini semuanya negatif,” lanjut Alamsyah.

Informasi saja, merujuk pada data dari website resmi Pusat Informasi dan Koordinasi COVID-19 Kabupaten Bekasi (PIKOKABSI), diketahui sampai dengan hari ini pukul 08.00 WIB, warga Kabupaten Bekasi yang dinyatakan positif COVID-19 sebanyak 67 orang.

Berdasarkan jumlah positif tersebut diketahui sebanyak 29 orang sembuh, delapan orang meninggal, 10 orang dirawat di Rumah Sakit dan 20 orang melakukan isolasi mandiri. Sementara itu untuk jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) sebanyak 2475 orang, Pasien Dalam Pengawasan (PDP) sebanyak 714 orang, Orang Tanpa Gejala (OTG) sebanyak 364 orang dan Orang Pelaku Perjalanan sebanyak lima orang.

Let's block ads! (Why?)



"suara" - Google Berita
April 27, 2020 at 12:03PM
https://ift.tt/356h26S

Alhamdulillah, Tak Ada Lagi Kasus Corona Baru di Bekasi Sejak 22 April - SuaraJabar.ID
"suara" - Google Berita
https://ift.tt/2QI8pbK
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

Mysterious noise irking Tampa residents may be fish mating loudly: 'Pretty uncommon phenomenon' - New York Post

Residents of Tampa, Florida have reported hearing strange noises coming from the bay for years, and now scientists believe it may be fish ...

Postingan Populer