Suara.com - Setelah meninggal dalam kecelakaan mobil di Paris, Prancis, pada 31 Agustus 1997, Putri Diana sebagai ibu bagi dua anaknya, Pangeran William dan Pangeran Harry, masih menjadi sosok tak dapat dilupakan.
William dan Harry yang ditinggal ibundanya saat masih berusia 15 tahun dan 12 tahun itu telah berbicara secara terbuka tentang perasaan hancur mereka atas kehilangan Diana. William bahkan menggambarkan Diana sebagai "ibu terbaik di dunia".
Beberapa momen manis Putri Diana dengan kedua anaknya itupun hingga saat ini masih menjadi kenangan indah. Tak hanya itu, beberapa kutipan bijaksana Diana tentang anak-anaknya, juga sentimen menyentuh sebagai sosok keibuan, sangat menyentuh.
Berikut, beberapa kata-kata bijak Putri Diana soal ibu seperti dilansir Metro:
"Keluarga adalah hal yang paling penting di dunia"
"Pelukan bisa melakukan banyak kebaikan, terutama untuk anak-anak"
"Saya hidup untuk anak-anakku. Aku akan tersesat tanpa mereka"
"Saya pergi ke sekolah untuk mengantar William, jika Anda menemukan seseorang yang Anda cintai dalam hidup, Anda harus tetap bertahan, dan merawatnya. Dan jika Anda cukup beruntung untuk menemukan seseorang yang mencintai Anda, maka Anda harus melindunginya"
"Saya akan memperjuangkan anak-anak saya hingga tingkat apapun, agar mereka bahagia dan memiliki ketenangan pikiran dan menjalankan tugas mereka"
"Saya ingin mereka memiliki pemahaman tentang emosi orang, ketidakamanan orang, kesedihan orang, harapan dan impian orang-orang"
"Setiap orang dari kita perlu menunjukkan betapa kita saling peduli dan, dalam prosesnya, peduli terhadap diri kita sendiri"
"Semua orang perlu dihargai. Setiap orang memiliki potensi untuk memberikan sesuatu kembali"
"Bukanlah menjadi banci jika kamu menunjukkan perasaanmu"
"Saya berharap semua ibu, ayah dan anak-anak di luar sana menyadari betapa saya membutuhkannya, dan betapa saya menghargai dukungan mereka"
"Saya tidak pergi dengan buku peratura, saya memimpin dari hati, bukan kepala"
"Jika seorang lelaki harus memiliki bayi, mereka hanya akan memilikinya masing-masing".
No comments:
Post a Comment