Suara.com - Sebelum Berhijab , Laudya Cynthia Bella Tertekan dengan Tuntutan Cantik.
Menjadi pekerja di dunia hiburan membuat para selebriti harus tampil sempurna di depan publik. Hal ini pula yang pernah dialami Laudya Cynthia Bella.
Menurutnya ketika belum berhijab, ia kerap dituntut tampil sempurna sesuai dengan ekspektasi orang lain. Hal ini membuat perempuan yang akrab disapa Bella ini merasa tertekan.
"Kalau dulu aku memandang kecantikan itu kayak sebuah tekanan. Dulu setiap keluar rumah, melangkah keluar, tekanan banyak sekali. Harus tampil sempurna sesuai di mata orang-orang. Harus blow rambut dulu, harus make up. Yang aku pikirkan adalah apa ya kata penggemar nanti," ujar Bella dalam sebuah temu media di Jakarta, Kamis (31/1/2019).
Namun setelah mantap menggunakan hijab, istri Engku Emran ini mengaku lebih tenang. Kini ia lebih menjadi diri sendiri dan menyingkirkan pendapat orang. Menurutnya menjadi diri sendiri dengan mengikuti syariat agama lebih memudahkannya dalam berpenampilan.
"Alhamdulillah sekarang aku berhijab, aku melihat kecantikan dari sudut pandang berbeda. Aku menyingkirkan sudut pandang orang. Setiap keluar rumah aku kayak lebih melakukan ini hanya untuk aku dan Allah. Jadi lebih mengikuti syariat islam. Lebih nggak ada beban, lebih tenang," imbuhnya.
Bella menyadari bahwa seorang publik figur memiliki tanggung jawab untuk memberi panutan yang baik bagi penggemarnya. Itu sebabnya dengan penampilannya saat ini, ia berharap bisa menginspirasi muslimah lainnya untuk mengikuti syariat Islam.
"Ini tanggung jawab yang besar sehingga aku memutuskan Bismillah aku ingin menjalani syariat islam dan aku ingin belajar terus. Karena menurut aku saat itu Allah sudah sangat baik sekali sama aku. Aku dikasi rejeki yang Masya Allah dan aku dikasi kebaikan luar biasa dan akhirnya aku memutuskan untuk mengikuti syariat Islam," tandasnya.
No comments:
Post a Comment