Rechercher dans ce blog

Sunday, March 31, 2019

Bikin Kuku Cantik, Tapi Gel Manicure Punya Efek Samping Ini

Suara.com - Rasanya, hampir semua perempuan menyukai perawatan tangan dan kuku atau manicure. Perawatan ini, selain membuat kulit tangan jadi sehat karena pijatan yang melancarkan aliran darah, juga membuat kuku cantik tampak mengkilap dan terawat. Dan salah satu yang kini sedang digandrungi adalah gel manicure, yang diklaim memiliki efek cantik lebih lama.

Perbedaan gel manicure dengan manicure biasa terletak pada alat sinar ultra violet (UV) yang berfungsi mengeringkan cat kuku dan membuat hasil perawatan kuku lebih tahan lama, rata-rata 2 – 4 minggu tanpa mudah tergores.

Tapi, tahukah kamu, di balik kuku cantik hasil gel manicure, ternyata tersimpan efek samping yang bisa bikin kamu berpikir dua kali sebelum melakukannya. Apa itu? Ini dia efek samping gel manicure seperti dilansir dari Dewiku.

1. Membuat kuku rapuh
Dibandingkan manicure biasa yang cat kukunya kering secara alami, teknik pada gel manicure memiliki formula yang menjadikan kuku jadi cepat rapuh. Ya, paparan sinar UV yang berfungsi mempercepat pengeringan ternyata bisa membuat kuku jadi kering, serta membuat lempengan kuku menjadi tipis.

2. Merusak jaringan kulit
Selain berdampak pada kondisi kuku, paparan sinar UV yang digunakan juga lambat laun bisa dapat merusak jaringan kulit di sekitar kuku kamu.

3. Kulit kering
Selain merusak jaringan kulit, ada pula risiko kulit kering jika kamu terlalu sering melakukan gel manicure. Makanya, disarankan untuk rajin menghidrasi kulit dan kuku setelah kamu melakukan perawatan gel manicure. Tujuannya, supaya kuku dan kulit di telapak tangan tetap lembut dan terawat. Jangan cuma kukunya saja yang cantik, dong.

Let's block ads! (Why?)

No comments:

Post a Comment

Search

Featured Post

Mysterious noise irking Tampa residents may be fish mating loudly: 'Pretty uncommon phenomenon' - New York Post

Residents of Tampa, Florida have reported hearing strange noises coming from the bay for years, and now scientists believe it may be fish ...

Postingan Populer