Suara.com - Awal Februari lalu, model dan aktris Kylie Jenner sempat membuat heboh para penggemarnya lantaran baru saja melahirkan bayi perempuan yang diberi nama Stormi.
Rahasia ini nampaknya juga sempat dijaga ketat olehnya dan anggota keluarga Kardashian lainnya, hingga akhirnya kabar tersebut dikonfirmasi pada 4 Februari.
Kini, kurang dari sebulan kemudian, dilansir dari rappler, Kylie baru saja meluncurkan lini kosmetik baru yang disebut 'The Weather Collection'. Nampaknya koleksi terbaru ini terinspirasi dari kehadiran Stormi dalam hidupnya.
Lewat akun instagram pribadinya, ia baru saja berbagi foto dan video iklan yang cukup berkelas, dan memberi sedikit ulasan dari beberapa produk kosmetik terbarunya di Instastory.
Berdasarkan apa yang ditunjukkan perempuan berusia 20 tahun tersebut di Instagramnya, koleksi terbarunya mencakup lipstik matte, eyeshadow glitter, palet eyeshadow, palet highlighter, lip gloss, gel liner, dan bedak.
Nama putrinya juga ada di balik semua koleksinya dengan palet-palet yang ia namakan dengan nama-nama unik seperti Calm Before the Storm, Eye of the Storm, serta Angel, Aquarius, Sunshine dan True Love.
Tidak seperti koleksi makeup Kylie sebelumnya yang sepertinya lebih memilih sentuhan dan warna yang lebih lembut, koleksi terbaru satu ini berubah lebih terang, berani, dan dramatis.
No comments:
Post a Comment